Halo,
Teman Belajar. Pernahkah kalian merasa bingung mengambil sumber informasi? Niatnya,
sih, mau ngambil berita, tapi kok malah nyasar ke weblog. Aduh, jangan sampai
keterusan ya, Teman Belajar. Bedakan! Situs berita dan weblog sebelum
menjadikan sumber bacaan atau tulisan Teman Belajar.
Sebelumnya,
ada kesamaan antara situs berita dan weblog yang membuat Teman Belajar
terkecoh. Situs berita dan weblog (blog) sama-sama berbasis web. Akan tetapi,
keduanya punya perbedaan utama dalam tujuan, gaya penulisannya, dan sumber
informasi yang diberikan kepada pembaca. Apa itu?
![]() |
Situs berita sebagai sumber informasi utama. [Photo: Pexels] |
5 Perbedaan Fokus Situs Berita dan Weblog
Baik
situs berita ataupun weblog, keduanya bisa dijadikan sumber untuk informasi,
tetapi selalu ada perbedaan dan kekuatan dalam akurasinya. Berikut ini empat
perbadaan yang menjadi focus dari situs berita dan weblog.
(1). Tujuan
Situs
berita memberikan informasi yang relevan dan terkini. Fokusnya pada berita yang
sesang berlangsung (aktual). Laporan yang disampaikan dikumpulkan dengan
mengumpulkan dari melakukan wawancara dengan berbagai narasumber atau orang
yang memberikan informasi.
Sementara
weblog, informasi yang dikumpulkan oleh penulisnya lebih bersifat pribadi dan
memiliki kecenderungan opini. Pemilik blog umumnya menulis tentang pengalaman
pribadi, pendapat, atau topik tertentu yang diminati. Blog bersifat informal
dan biasanya sering mengundang interaksi dengan pembacanya.
(2). Konten
Situs
berita menyampaikan informasi yang objektif, terstruktur, dan sumbernya dapat dipertanggungjawabkan.
Berita-berita yang yang ditampilkan oleh situs berita seperti informasi
terkini, liputan investigasi, dan analisis mendalam tentang sebuah analisis
mendalam.
Sedangkan
weblog, kontennya lebih fleksibel sesuai dengan minat penulisnya. Penulisnya disebut
dengan blogger dan biasanya sudah menetapkan niche untuk blog mereka. Konten
yang dihasilkan bisa lebih panjang sesuai dengan hobi yang disukainya atau opini
yang sifatnya subjektif berdasarkan pengalaman menulisnya.
(3). Frekwensi Pembaruan
Situs
berita yang memuat berita mengejar berita. Frekwensi pembaruan yang dilakukan
oleh situs berita bisa hanya hitungan menit. Situs berita menyesuaikan
publikasi kontennya dengan peristiwa terkini yang sedang berlangsung. Informasi
yang ditayangkan paling up to date.
Berbeda
dengan weblog, frekwensi pembaruan tergantung pada pengelola blog. Blogger bisa
memperbaharui konten seharian, mingguan, bulanan, atau bahkan tidak terjadwal. Bebas
karena tidak ada ikatan untuk frekwensi pembaruan untuk weblog.
(4). Gaya Penulisan
Namanya
situs berita, sudah pasti gaya penulisannya juga mengikuti gaya penulisan
jurnalistik yang mengutamakan kejelasan dan objektivitas. Meskipun ada gaya
penulisan jurnalistik yang unik seperti feature, tetapi tetap saja
mengedapankan nilai berita dalam penulisannya.
Weblog
tidak demikian. Penulisannya bebas dan tidak terikat dengan gaya penulisan formal
seperti situs berita. Dalam penulisan weblog, penulisnya cenderung santai dan
menggunakan Bahasa yang santai. Bahkan ada blog yang menulis kontennya seperti
bercakap dengan pembacanya.
(5). Interaksi dengan Pembaca
Baik
situs berita maupun weblog, keduanya memiliki kolom komentar yang dapat diisi
oleh para pembacanya. Namun untuk situs berita, kolom komentar sifatnya satu
arah, tidak ada umpan balik dari media dengan pembaca. Sedangkan weblog
memiliki ruang untuk interaksi dengan pembaca. Pembaca dapat berkomentar,
berinteraksi layaknya media sosial.
![]() |
Interaksi dengan pembaca situs berita berbeda dengan weblog. [Photo: Pexels] |
Weblog Sebagai Sumber Informasi
Weblog
pada dasarnya dapat menjadi sumber informasi yang akurat sepertinya jurnal
ilmiah atau situs berita. Adapun kelebihan dan kekurangan weblog sebagai sumber
berita bisa dibaca pada paragraph selanjutnya ya, Teman Belajar.
Kelebihan Sebagai Sumber Informasi
(1). Konten yang Lebih Pribadi dan Mendalam
Banyak
blogger yang menulis berdasarkan pengalamannya. Penulisan dengan menggunakan
pengalamannya dalam menulis tidak ditemukan dalam berita, sehingga para pembaca
dapat merasakan langsung apa yang ditulis oleh blogger dalam tulisannya. Tulisan
di blog dapat memberikan perspektif berbeda, terutama jika penulis memiliki
keahlian atau pengalaman di bidang tertentu.
(2). Topik yang Bervariasi
Blog
mengangkat topik yang lebih niche atau spesifik. Pembahasan yang lebih
khusus ini jarang diangkat oleh berita mainstream. Hal ini memungkinkan pembaca
untuk membaca topik yang lebih mendalam dan khusus.
(3). Interaksi dan Komunitas
Weblog
membuka ruang terbuka untuk diskusi antara pembaca dan blogger. Sehingga menimbulkan
diskusi dan perspektif atau kelompok baru dalam topik yang dibahas. Interaksi dan
komunitas dapat terbentuk sesame pembaca atau topik tertentu.
(4). Aksesibilitas dan Kecepatan
Blog
seringkali memberikan kebaruan lebih cepat daripada sumber lain. Informasi terbaru
dapat diperoleh lebih cepat dengan menjangkau topik yang lebih tren.
![]() |
Blog memiliki kelebihan dalam soal aksesibilitas dan interaksi. [Photo: Pexels] |
Kekurangan Sebagai Sumber Informasi
(1). Kurang Objektif
Weblog
sifatnya bervariasi dan pribadi. Isinya beragam seringkali subjektif dan bisa
saja dipengaruhi oleh pandangan pribadi. Penulis bisa saja bias dalam
menyebarkan informasi di blog yang dikelolanya. Akurasi dan objektivitas bisa
berkurang dengan bias penulis.
(2). Tidak Selalu Terverifikasi
Situs
berita memiliki verifikasi informasi yang disampaikan ke publik. Sementara weblog
banyak yang tidak melalui proses verifikasi informasi yang ketat. Beberapa informasi
yang disampaikan bahkan tidak akurat bahkan salah.
(3). Kualitas Konten yang Bervariasi
Kualitas
konten weblog bervariasi, tergantung dari kualitas penulisnya yang juga
bervariasi. Dalam keahlian dan keandalan tidak ada standar yang konsisten. Pembaca
perlu berhati-hati dalam mengambil informasi dan mempertimbangkan kredibilitas weblog
yang dijadikan sumber berita.
(4). Penyebaran Informasi yang Tidak Selalu Bertanggung Jawab
Beberapa
blog dapat melakukan penyebaran informasi yang tidak selalu bertanggung jawab
alias hoaks. Informasi hoaks dapat menyesatkan pembaca yang tidak melakukan
verifikasi dengan informasi yang sebenarnya.
Kesimpulan
Jika
dipikir-pikir, weblog bisa menjadi sumber informasi yang bermanfaat dan
menarik. Topik yang difokuskan untuk topik tertentu dan ditulis dengan melibatkan
pengalaman penulis memberi informasi baru bagi pembaca. Hal ini tidak
didapatkan dari situs berita.
Informasi
yang disajikan bisa bersifat subjektif. Banyak blog yang kurang terverifikasi. Pembaca
weblog harus lebih kritis dalam mengecek Kembali informasi yang disebarkan
melalui weblog agar tidak terjerumus dalam informasi yang salah. Untuk memverifikasi
informasi yang didapatkan dari weblog, Teman Belajar harus lebih kritis. Jangan
malas mengecek informasi ke situs berita yang lebih berstandar atau sumber
resmi agar tidak tersesat, ya.
wahhhhh sekarang baru bener bener paham perbedaannya 🤩 terimakasii buuu🫰
BalasHapusSekarang jadi tau deh bedain situs dengan weblog ternyata sangat berbeda 😍 terimakasih buk 🙏🏻
BalasHapusIni bener bener sangat paham dan mengerti bisa mengetahui perbedaan nya😍terima kasih bu🥰
BalasHapusTerimakasih buk atas ilmu dan materi yang sudah di berikan sehingga saya bisa memahami tentang perbedaan antara situs berita dan weblog, baik dari segi tujuan, konten, gaya tulisan maupun kelebihan dan kekurangan nya 🙏🙏
BalasHapus